Bismillahirrohmanirrohim....
Assalamu'alaikum warohmatullahi wabarokaatuh
Alhamdulillah,  Alhamdulllahilladzi anzala sakinata fiiqulubil mu'minin liyazdaadu  iimanan ma'aa immanihim. Asyhadu anlaa ilaaha ilallaah wahdahu laa syari  kalah, wa asyhadu anna muhammadan 'abduhu warosulu la nabiyya ba'dah.
Puji  dan syukur akan senantiasa kita panjatkan kehadirat Allah SWT atas  diluncurkannya Web Forum Mahasiswa Islam, Fakultas Matematika Dan Ilmu  Pengetahuan Alam, Universitas Negeri Semarang, Mengingat begitu cepatnya  perkembangan IPTEK khususnya dibidang akademik dan non akademik, maka  Forum Mahasiswa Islam 1433 H  merasa perlu menerbitkan web dan  diharapkan dapat dipergunakan sebagai media komunikasi masyarakat pada  umumnya tentang perkembangan yang terjadi di lembaga ini dan dapat  mempermudah masyarakat untuk mencari informasi bidang kerohanian Islam  dan Semoga Web ini bermanfaat bagi masyarakat yang memerlukannya. 
jargon yang kami usung pada kepengurusan FMI 1433 H ini ialah,
Visi : Membangun pribadi muslim yang tangguh dan bersahabat.
Misi :
- Memfasilitasi tarbiyah Tangguh (Tarbiyah yang Menyeluruh)
- Menhidupkan suasana SAHABAT (Santai, Hangat, Berbobot, dan Akurat)
semoga dengan jargon tersebut, harapanya dapat menyemangati kami ketika berdakwah. amin 
Wassalamu'alaikum warohmatullahi wabarokaatuh
Ketua Forum Mahasiswa Islam 1433 H
TULUS PRIHADI 
Fisika 2009 

Tidak ada komentar:
Posting Komentar